WahanaNews-Bintan | Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang mengumumkan info prakiraan cuaca hari ini.
Menurut BMKG, cuaca Pulau Bintan secara umum diperkirakan berawan.
Baca Juga:
BMKG Hang Nadim: Kota Batam Berpotensi Hujan Sepanjang Hari Ini
Namun sejumlah wilayah juga berpotensi diguyur hujan dengan intensitas ringan - lebat disertai petir dan angin kencang secara lokal.
Adapun wilayah Pulau Bintan ini, termasuk Tanjungpinang, Kijang, Lagoi, Tanjung Uban dan sekitarnya.
Arah kecepatan angin bertiup dari Timur - Tenggara berkisar 05 – 20 km/jam dengan suhu 24 – 31°C dan kelembapan udara 65 – 95 persen.
Baca Juga:
Hingga 25 November: Prediksi BMKG Daerah Ini Berpotensi Cuaca Ekstrem
Untuk ketinggian gelombang signifikan di perairan Tanjungpinang 0.1 – 0.5 meter, Perairan Batam 0.1 – 0.5 meter, Perairan Karimun 0.1 – 0.5 meter, Perairan Bintan 0.1 – 0.5 meter, Perairan Lingga 0.1 - 0.5 meter, Perairan Anambas 0.1 - 0.5 meter dan Perairan Natuna 0.1 – 1.25 meter.
Prakirawan BMKG, Miranda Putri Permatasari menyampaikan, analisis cuaca skala global (ENSO, IOD) dan skala regional (MJO) tidak memberikan dampak yang signifikan untuk peningkatan pertumbuhan awan hujan di Pulau Bintan.
"Kondisi SST yang hangat dapat meningkatkan pasokan uap air yang mendukung pembentukan awan konvektif penghasil hujan." paparnya dalam rilis tertera, Senin (24/4/2023).
Aliran udara di wilayah Pulau Bintan dan sekitarnya masih didominasi oleh adanya perlambatan massa udara dan belokan angin (shearline) yang mendukung pertumbuhan awan hujan.
Analisis cuaca skala lokal yakni kondisi RH yang cukup basah dalam beberapa hari ke depan menunjukkan banyaknya pasokan uap air di atmosfer yang dapat mendukung pertumbuhanawan konvektif.
Kondisi labilitas atmosfer (SI, LI, dan KI) yang cenderung labil moderat menunjukkan potensi terjadinya pertumbuhan awan Cumulonimbus (Cb) penghasil hujan sedang – lebat dan petir.
"Oleh karena itu secara umum kondisi beberapa hari ke depan di wilayah Pulau Bintan dan sekitarnya didominasi berawan dan terdapat potensi terjadi hujan dengan intensitas ringan – lebat disertai petir dan angin kencang pada siang dan dini hari yang bersifat lokal," terangnya.
Pihaknya mengimbau waspada potensi pertumbuhan awan Cumulonimbus yang dapat menyebabkan hujan sedang – lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang pada siang dan dini hari.
Berikut prakiraan cuaca di Pulau Bintan mulai 24 - 25 April 2023
24 April 2023
Kota Tanjungpinang, berawan sepanjang hari
Bintan Buyu, berawan sepanjang hari
Tanjung Uban, berawan sepanjang hari
25 April 2023
Kota Tanjungpinang, berawan dan berpotensi hujan ringan pada dini hari
Bintan Buyu, berawan dan berpotensi hujan ringan pada dini hari
Tanjung Uban, berawan dan berpotensi hujan ringan pada dini hari
24 April 2023
Lagoi, berawan sepanjang hari
Trikora, berawan sepanjang hari
Kijang, berawan sepanjang hari
25 April 2023
Lagoi, berawan dan berpotensi hujan ringan pada dini hari
Trikora, berawan dan berpotensi hujan ringan pada dini hari
Kijang, berawan dan berpotensi hujan ringan pada dini hari.[ss]