WahanaNews-Natuna | Sejumlah fasilitas umum yang dibangun di kawasan wisata Pantai Piwang, mulai mengalami kerusakan akibat ulah pengunjung yang tidak bertanggungjawab.
Mencegah semakin parahnya kerusakan, Satpol PP Kabupaten Natuna, melakukan operasi penertiban.
Baca Juga:
GRIB Jaya dan FBR Terseret Kasus Pungli, 22 Anggota Diciduk di Jakarta Barat
Kepala Satpol PP Kabupaten Natuna, Irlizar mengatakan, operasi penertiban ini akan dilaksanakan setiap malam saat pantai ramai pengunjung.
Tujuannya, menciptakan suasana yang kondusif serta menjaga sarana dan prasarana yang ada di Pantai Piwang.
"Kita menyosialisasikan kepada masyarakat yang berkunjung, agar memanfaatkan Pantai Piwang sebagai tempat untuk santai dan melakukan aktivitas yang positif, dan tepat pada waktunya," ujar Irlizar.
Baca Juga:
Perketat Penjagaan Stasiun Bekasi, Satpol PP dan Dishub Bakal Bertugas hingga Pukul 21.00 WIB
Irlizar menambahkan, sejumlah pengunjung Pantai Piwang ditemukan melakukan kegiatan yang tidak wajar, seperti membawa minuman keras, berkelahi, hingga menyalakan motor dengan kenalpot racing bersuara bising, sehingga warga yang tinggal di sekitar pantai merasa terganggu.
Satpol PP Kabupaten Natuna, akan melakukan penertiban dan penyuluhan dengan cara menghampiri setiap pengunjung. Namun nantinya akan menerapkan tindak pidana, bagi para pengunjung yang merusak fasilitas dan melakukan kegiatan yang tidak wajar.
"Nanti dibuat tata tertib pengunjung. Kalau ada pelanggaran atau melawan petugas akan ditindak secara hukum. Kalau merusak fasilitas, minum miras, dan berkelahi akan dipidana," kata Irlizar.