WahanaNews-Natuna | Harga tiket pesawat tujuan dari dan ke Natuna, Kepulauan Riau, saat Ramadan tercatat tembus Rp 1.246.000 - Rp1.839.000.
Lonjakan harga tersebut di prediksi berlangsung hingga bulan Mei 2022 mendatang.
Baca Juga:
Reses Terakhir, Ahmad Ushtuchri Beri Pesan Ini untuk Pemilih Milenial
Sementara di Natuna sendiri, diketahui hanya dua maskapai yang melayani rute dari dan ke Natuna yakni Wings Air dan Nam Air.
Salah satu pengusaha asal Natuna, Helim mengatakan, lonjakan harga tersebut memang sering terjadi. Apalagi menjelang Idul Fitri, Idul Adha dan Tahun Baru.
Namun, warga setempat sudah tak heran dengan harga tiket tersebut.
Baca Juga:
Peduli Warga Penderita Tumor, Anggota DPRD Riau Fraksi PDI-Perjuangan Turun Gunung
"Kemarin sepekan yang lalu, saya dari Batam kena Rp 1,8 juta lebih. Padahal kita masih satu wilayah provinsi," kata dia, Selasa (5/4/2022).
Helim menilai, tingginya harga tiket saat ini bisa menghambat kemajuan Natuna, sebab para pengusaha dan investor seperti dirinya jadi enggan ke Natuna.
Sementara itu, salah satu pedagang, Cak Surya harus menunda kepulangannya ke Jawa lantaran harga tiket yang kini melonjak tinggi.