WahanaNews-Kepri | Simak info cuaca yang disampaikan BMKG Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang untuk wilayah Pulau Bintan sekitarnya.
Berdasarkan keterangan BMKG, prakiraan cuaca ini dirilis untuk tiga hari ke depan, mulai 25 Juni hingga 27 Juni 2023.
Baca Juga:
BMKG Hang Nadim: Kota Batam Berpotensi Hujan Sepanjang Hari Ini
Berdasarkan data Forecaster, prakiraan cuaca secara umum yakni berawan dan berpotensi diguyur hujan ringan hingga sedang.
Hujan skala lokal yang disertai petir ini, akan mengguyur pada pagi, siang dan dini hari.
Sebagai informasi, wilayah Pulau Bintan ini meliputi Tanjungpinang, Kijang, Lagoi, Tanjung Uban dan sekitarnya.
Baca Juga:
Hingga 25 November: Prediksi BMKG Daerah Ini Berpotensi Cuaca Ekstrem
Prakirawan BMKG, Rizqi Nur Fitriani menerangkan, El Nino-Southern Oscillation (ENSO) terupdate dikategorikan El Nino Lemah, dimana Indeks Nino 3.4 masih berkisar +0.89.
Indian Ocean Dipole (IOD) terupdate bernilai Netral dimana Indeks Dipole Mode masih berkisar -0.00.
Untuk Madden-Julian Oscillation (MJO) update tanggal 23 Juni 2023 Netral di Fase 1.