Kepri. WahanaNews.co - PT PLN Batam mempercepat pengembangan dan pemanfaatan energi baru terbarukan dengan menerapkan sistem Photovoltaic (PV) Rooftop.
Direktur Utama PT PLN Batam Irwansyah dalam keterangan diterima di Batam, Sabtu, mengatakan upaya itu dilakukan dengan pembangunan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) rooftop di beberapa perusahaan swasta di Batam.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Sistem PV Rooftop merupakan sistem yang memanfaatkan atap rumah atau bagian atas penutup bangunan komersial untuk lokasi pemasangan panel surya.
“Upaya transisi energi menuju energi bersih dengan meningkatkan bauran energi baru terbarukan (EBT), dapat menjadi tulang punggung sistem kelistrikan Batam," kata Irwansyah
Ia berharap kehadiran PLTS rooftop tidak hanya menekan emisi karbon, tetapi listrik dari pembangkit ini dapat dimanfaatkan untuk menerangi Pulau Batam dan sekitarnya yang terhubung dengan jaringan listrik PLN Batam.
Baca Juga:
PLN Icon Plus Hadirkan ICONNEXT, Pameran Futuristik Terbesar di Indonesia
Dia menyebutkan adanya kerja sama dengan perusahaan swasta membuktikan PT PLN Batam berkomitmen mendukung transformasi PLN dan transisi energi khususnya dalam mempercepat pengembangan EBT, untuk mengurangi emisi gas rumah kaca (GRK) 29 persen pada tahun 2030 guna target mencapai net zero emission (NZE) pada tahun 2060.
“Kolaborasi ini dilakukan untuk mendukung upaya pemerintah mempercepat transisi energi di Batam khususnya dan Indonesia pada umumnya. PLN Batam tidak bisa berdiri sendiri, PLN Batam harus terbuka dan berkolaborasi menggandeng berbagai pihak untuk bersama-sama mencapai target Net Zero Emission 2060,” katanya.
Direktur Legal dan Human Capital PT PLN (Persero), Yusuf Didi Setiarto berharap pembangunan PLTS ini juga akan semakin meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Pulau Batam.