WahanaNews-Natuna | Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Natuna akan meningkatkan penertiban di tempat-tempat rawan kejahatan.
Pasalnya, dalam beberapa waktu terakhir kerap terjadi kasus kejahatan di Natuna. Satu di antaranya kasus asusila terhadap anak perempuan.
Baca Juga:
44 Personel Satpol PP Disebar di 22 Kecamatan Deli Serdang
Kepala Satpol PP Natuna, Irlizar mengatakan, pihaknya akan berupaya mencegah terjadinya kasus-kasus kejahatan yang dapat menimbulkan keresahan bagi masyarakat.
"Kami akan meningkatkan patroli di tempat-tempat tongkrongan anak-anak muda dan tempat yang berpotensi terjadi kejahatan terhadap anak," kata Irlizar, Selasa (2/8/2022).
Ia menjelaskan beberapa tempat yang rawan terjadi kejahatan seperti kawasan Kompleks Natuna Gerbang Utaraku (NGU), Kompleks Kantor Bupati, Kantor DPRD yang baru, Jalan Pering ke arah Penagi.
Baca Juga:
Polres Binjai Gelar Patroli Skala Besar (KRYD) Bersama TNI & Satpol PP
Irlizar juga mengimbau masyarakat, khususnya orangtua agar lebih mengawasi pergaulan anaknya.
"Kepada orangtua juga kita imbau agar lebih meningkatkan pengawasan kepada anak-anaknya. Mengingat akhir-akhir ini sering terjadi kasus kejahatan terhadap anak," imbaunya.
Aksi Pria ke Anak di Bawah Umur